Setelah melihat laju Manchester United di dua partai pertama Liga Primer, anjuran agar 'Setan Merah' menambah pemain baru mulai berdengung kendati Sir Alex Ferguson sama sekali tak sepakat.

MU menjalani musim ini setelah melepas pemain bintangnya, Cristiano Ronaldo, pada musim panas. Tanpa Pemain Terbaik Dunia 2008 itu, MU cuma menuai poin tiga dari dua partai awalnya, kebetulan sama-sama melawan tim promosi.

Setelah hanya bisa memetik kemenangan 1-0 dari Birmingham di Old Trafford, Wayne Rooney cs lantas dipermalukan Burnley 0-1 dalam laga tandang. Alhasil, banyak yang mulai menilai MU butuh merekrut pemain lagi untuk menambal kepergian Ronaldo.

"Saya sudah menegaskan, ini adalah sebuah kelompok pemain muda yang bagus," tegas Ferguson menampik saran itu, seperti diberitakan AFP.

Hasil di dua pertandingan tadi memang diakui Fergie tidak memuaskan, meski dia tetap yakin dengan potensi yang dimiliki timnya. "Kami sudah mendominasi dua pertandingan itu walaupun kami ingin mencetak gol lebih banyak."

Perkara produktivitas rupanya memang sudah menjadi perhatian tersendiri Fergie. Apalagi dia menilai 68 gol yang dibuat MU musim lalu masih jauh dari harapan, mengingat mereka juga kemasukan 24 gol.

"Rasio gol kami musim lalu menurun untuk kali pertama, itu adalah yang terburuk sejak 15 tahun dalam hal selisih gol. Itulah masalah tahun lalu dan akan jadi masalah tahun ini juga kecuali kami bisa tampil lebih baik."

"Saya pikir kami mampu melakukannya. Kami pasti bisa memenangi pertandingan-pertandingan, ini adalah sebuah kumpulan pemain yang bagus," tegas dia.